Diposting pada : 28 July 2023
Kategori : Kesehatan
Sebanyak 114 kasus demam berdarah dengue (DBD) tercatat selama tujuh bulan terakhir di Kota Madiun, Jawa Timur. Meski demikian, tidak ada catatan kasus kematian pada tahun ini. Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan KB Kota Madiun, Denik Wuryani, mengatakan atas kasus DBD yang terjadi di Madiun ini, pemkot melakukan fogging untuk membasmi nyamuk penyebab DBD ini. Ia mengimbau masyarakat untuk terus melakukan pemberantasan sarang nyamuk (PSN). “Fogging dilakukan, tetapi PSN tetap harus dilakukan. Karena fogging ini hanya membunuh nyamuk dewasa yang sudah terbang. Sedangkan untuk jentik-jentik nyamuknya bisa dibasmi melalui PSN,”.
Sumber Berita : https://jatim.solopos.com/tetap-waspada-114-kasus-dbd-tercatat-di-madiun-selama-7-bulan-1697664