DETAIL BERITA

Turunnya harga cabai picu deflasi di Kota Madiun pada Agustus 2022

Diposting pada : 07 September 2022
Kategori : Perekonomian

blog-img

Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Madiun mencatat turunnya harga sejumlah komoditas, utamanya cabai rawit memicu terjadinya deflasi sebesar 0,42 persen di daerah setempat pada Agustus 2022 dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 110,38. "Pada Agustus 2022, Kota Madiun mengalami deflasi 0,42 persen. Angka ini jauh di bawah inflasi Jawa Timur 0,09 persen. Namun, di atas deflasi nasional, yakni 0,21 persen. Pemicu utama deflasi adalah turunnya harga cabai. Memang pada Agustus ini di daerah sentra produksi memasuki masa panen, sehingga pasokannya ke Kota Madiun melimpah. Termasuk juga bawang merah,". Sedangkan, komoditas penekan deflasi atau pemicu inflasi yaitu naiknya tarif tukang bukan mandor, bahan bakar rumah tangga, beras, tarif kendaraan roda dua, maupun roda empat daring, serta naiknya harga telur ayam ras.


Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/635209/turunnya-harga-cabai-picu-deflasi-di-kota-madiun-pada-agustus-2022