DETAIL BERITA

Stop Rokok Ilegal, Pemkot Madiun Adakan Wayangan Kenalkan 5 Dalang Lokal

Diposting pada : 01 July 2023
Kategori : Sosialisasi

blog-img

Pemerintah Kota (Pemkot) Madiun terus menyerukan kepada warganya untuk tidak membeli ataupun menjual rokok yang tanpa menggunakan cukai dengan semestinya. Berbagai upaya terus dilakukan, mulai dari melakukan razia, hingga sosialisasi langsung maupun tidak langsung melalui poster-poster. Selain itu, Pemkot Madiun juga menggelar wayang kulit dengan lakon Gatut Kaca Winisuda untuk menyosialisasikan gempur rokok ilegal, pada Jumat (30/6/2023) malam. Dalam kesempatan itu, Maidi juga berpesan agar masyarakat Kota Madiun senantiasa menjaga kerukunan dan kebersamaan demi menciptakan Kota Madiun yang aman dan nyaman. "Terpenting di kota Madiun harus guyub rukun, dan saya berpesan kota kita usia semakin bertambah dan usia kita semakin kurang, jangan terlambat berbuat baik dan jangan terlambat berbuat jujur,".


Sumber Berita : https://bangsaonline.com/berita/119990/stop-rokok-ilegal-pemkot-madiun-adakan-wayangan-kenalkan-5-dalang-lokal?page=all