Diposting pada : 24 June 2023
Kategori : Pemerintahan
Ratusan anak memenuhi halaman wingking (halking) rumah dinas Wali Kota Maidi kemarin (23/6). Mereka adalah peserta khitan masal yang diadakan Pemerintah Kota Madiun. Total, terdapat 218 anak yang akan disunat. Salah satunya adalah Oki. Bocah 7 tahun itu datang bersama orang tuanya. Kegiatan itu merupakan rangkaian peringatan Hari Jadi Kota Madiun ke-105. Adapun peserta khitanan masal ini berasal dari berbagai kalangan. Khitan masal kali ini menggunakan metode super ring. Metode khitan tersebut dianggap bagus dari sisi kesehatan. Karena proses pemulihannya juga cepat. ‘’Mereka yang dikhitan kami berikan bingkisan dan uang saku. Ya, sebagai pelipur lara saat disunat,’’
Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/madiun/801355249/216-anak-ikuti-khitan-massal-di-kota-madiun-pulangnya-diberi-uang-jajan