DETAIL BERITA

Pemkot Madiun tata PKL dukung pembangunan ekonomi daerah

Diposting pada : 19 June 2023
Kategori : Perekonomian

blog-img

Pemerintah Kota Madiun menata tempat berjualan untuk para pelaku usaha pedagang kali lima (PKL) sebagai upaya mendukung pembangunan ekonomi dan infrastruktur daerah agar lebih baik. "Penataan kota saat ini tidak hanya fisik, tapi sumber daya manusianya juga. Termasuk PKL akan ditata seperti di negara maju,". PKL merupakan bagian dari usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang sangat penting karena ikut meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Kota Madiun. Dengan kondisi tersebut, keberadaan PKL wajib untuk terus dibina agar turut mendukung pembangunan di Kota Madiun.


Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/709953/pemkot-madiun-tata-pkl-dukung-pembangunan-ekonomi-daerah