DETAIL BERITA

Kenaikan Harga Telur Kerek Inflasi di Kota Madiun

Diposting pada : 08 June 2023
Kategori : Perekonomian

blog-img

Kepala BPS Kota Madiun Dwi Yuhenny mengatakan, kenaikan harga telur terjadi karena beberapa faktor. Di antaranya permintaan tinggi, sedangkan ketersediaan di pasaran terbatas. "Kenaikan harga telur ini terjadi karena faktor cuaca. Kemudian ada program bantuan dari pemerintah yang membutuhkan komoditas telur, sehingga dari produsen ini diborong. Kemudian harga pakan ternak naik, jadi memicu kenaikan harga telur di pasaran," ujarnya, Rabu (7/6).


Sumber Berita : Memorandum