Diposting pada : 07 June 2023
Kategori : Perekonomian
Upaya Pemerintah Kota (Pemkot) Madiun menekan laju inflasi membuahkan hasil. Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Madiun mencatat, inflasi daerah setempat pada Mei lalu hanya sebesar 0,07 persen. Pun, besaran itu terendah se-Jawa Timur. "Inflasi terus kami tekan. Strategi berjalan baik," kata Wali Kota Madiun Maidi usai mengikuti High Level Meeting Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Madiun, Selasa (6/6) kemarin.
Sumber Berita : Memorandum