Diposting pada : 06 June 2023
Kategori : Lingkungan Hidup
Indeks Kualitas Udara (IKU) Kota Madiun berada di angka baik, yakni 84.17 persen. Hal itu sesuai profil indeks kualitias lingkungan hidup Kota Madiun yang dikeluarkan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia (KLHK) pada tahun lalu. Meski berada di angka baik, namun capaian tersebut perlu untuk terus ditingkatkan. Komitmen menjaga kualitas udara itu dilakukan dengan melakukan uji kualitas udara yang dilakukan secara periodik oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Madiun. "Uji kualitas udara dilakukan 2 kali dalam satu tahun. Karena dilakukan secara periodik maka pengujian dilakukan di tempat yang sama yang mempresentasikan lokasi transportasi, perkantoran, perumahan dan industri," kata Analis Kimia Dinas Lingkungan Hidup Kota Madiun Annita Yuli Mayasari, Senin (5/6).
Sumber Berita : Bhirawa