Diposting pada : 31 May 2023
Kategori : Mitigasi Bencana
Puluhan anggota tim reaksi cepat dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) berjibaku dengan arus sungai kemarin (30/5). Mereka membersihkan tumpukan sampah bambu yang nyangkut di kaki Jembatan Manguharjo. Termasuk mengangkat sampah yang terbawa banjir dan teronggok di sekitar jembatan. ‘’Bambrongan yang menyangkut di (tiang) jembatan itu diketahui sejak Senin (29/5) lalu,’’ kata Kepala Pelaksana BPBD Kota Madiun Wahyudi. Menurut Wahyudi, pembersihan ini sebagai antisipasi mencegah terjadinya banjir. Mengingat Kali Madiun merupakan sungai besar yang membelah Kota Madiun. Ketika banjir, sampah dan bambrongan semua terbawa dan nyantolnya di sini. Kalau sudah menumpuk, bisa membuat air meluap.
Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/berita-daerah/madiun/31/05/2023/angkat-48-ton-sampah-penyumbat-kali-madiun/