Diposting pada : 21 May 2023
Kategori : Perekonomian
Perubahan di Kota Madiun beberapa tahun ini terbukti menarik banyak investor. Salah satunya, datang dari bidang perhotelan. Kota Pendekar setidaknya diminati sejumlah investor hotel berbintang. Bahkan, beberapa di antaranya sudah mulai pembangunan. Nilai investasinya juga besar. Hotel Luminor yang rencananya akan dibangun di lokasi transmart Jalan S Parman memiliki nilai investasi sebesar Rp 150 miliar. Seperti diketahui, kontrak Transmart di lokasi tersebut juga telah habis. Lokasi bekas Terminal Kota Madiun itu langsung diminati investor lain untuk membangun hotel. ”Kalau yang Hotel Ibis nilainya Rp 151 miliar lebih. Hotel ini berada di Jalan Agus Salim yang dekat alun-alun itu,” ujarnya. Kota Madiun memang cukup menarik di mata investor saat ini. Ada banyak perubahan yang cukup menarik wisatawan. Selain itu, lokasi Kota Madiun juga strategis. Pun, memiliki fasilitas yang lengkap dan tidak terlalu jauh dari exit tol. Hadirnya sejumlah hotel berbintang tiga tersebut tentu membawa keuntungan tersendiri bagi Kota Madiun. Selain nilai investasi, ada manfaat penyerapan tenaga kerja hingga peningkatan perekonomian ke depan.
Sumber Berita : https://www.harianbhirawa.co.id/bakal-ada-luminor-dan-ibis-hotel-di-kota-madiun-nilai-investasi-capai-rp300-miliar/