Diposting pada : 20 May 2023
Kategori : Pemerintahan
Arsip mengenai keberadaan arsitektur terowongan bawah tanah di Kota Madiun ditelusuri Wali Kota Maidi hingga ke Belanda. Selama di negeri Kincir Angin itu Maidi bolak-balik ke National Archief Nederland mencari dokumen yang bisa menjelaskan tentang sejarah tersebut. Maidi tidak sendiri. Dia ditemani oleh Ketua DPRD Andi Raya Bagus Miko Saputra dan Kepala Disbudparpora Agus Purwowidagdo. "Menggali sejarah tidak mudah dan butuh waktu. Pertemuan serta pembahasan intens serta berkelanjutan sangat penting dilakukan," ujar Maidi, Jumat (19/5) lalu.
Sumber Berita : Radar Madiun