Diposting pada : 16 May 2023
Kategori : Pemerintahan
Kepala Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Madiun, Rully Dwi Ratnawati mengatakan, berkaca tahun lalu, realisasi investasi melampaui target. Dari Rp193 miliar, tercapai Rp214 miliar. Karena itu ia optimis tahun ini target yang dibebankan pemkot ke DPMPTSP dapat terpenuhi. Investasi terbanyak, kata Rully disumbang dari sektor perdagangan, perhotelan, dan jasa. “Semoga nanti realisasinya bisa melebihi target Rp194 miliar. Upaya kita ya tentunya rutin menggelar sosialisasi, melakukan pendampingan, kemudian kita terjun ke kelurahan-kelurahan, dan perizinan dipermudah dengan adanya aplikasi bisa untuk konsultasi. Jadi nggak perlu datang ke kantor (DPMPTSP.red), dari rumah pun bisa,” ujarnya disela-sela sosialisasi implementasi perizinan berusaha berbasis resiko di Hotel Aston Madiun, Selasa (16/5/2023).