Diposting pada : 16 May 2023
Kategori : Pertamanan
Dia mengungkapkan RTH Candi Sewu tersebut bakal dilengkapi dengan pohon, bunga, bangku dan payung taman. Selain itu juga terdapat fasilitas lapangan bola voli dan jogging track. ‘’Pengerjaan on progress. Fungsinya di samping untuk ruang bersantai bersama juga dapat dipakai olahraga oleh masyarakat. RTH (Candi Sewu) ini mendukung dan melengkapi keberadaan Lapak Pesona,’’ katanya. Menurut Andi, rata-rata anggaran untuk pembangunan RTH sekitar Rp 200 juta. Tahun ini ada tujuh RTH dan dua kampung tematik yang akan dibangun di Kelurahan Sogaten serta Kanigoro. Ke depannya, lahan-lahan kosong di Kota Madiun akan dibangun RTH secara bertahap atau kampung tematik.
Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/berita-daerah/madiun/16/05/2023/perluas-kampung-pesona-manfaatkan-lahan-kosong-bangun-rth-baru/