DETAIL BERITA

Kenaikan Harga Rokok Kretek Filter Picu Inflasi April 2023 di Kota Madiun

Diposting pada : 08 May 2023
Kategori : Perekonomian

blog-img

"Rokok kretek filter ini mengalami inflasi 2,63 persen dan memberikan andil cukup tinggi. Yakni, 0,05 persen,” ujar Kepala BPS Kota Madiun Dwi Yuhenny dalam rilis berita resmi statistik secara virtual, pekan lalu Selain rokok kretek filter, komoditas lainnya yang memicu inflasi di antaranya beras, daging ayam ras, angkutan antar-kota, tarif kereta api yang mengalami kenaikan, kendaraan rental, serta daging sapi. Meski Maret-April ada panen raya, tapi beras ini juga masih menjadi komoditas pemicu inflasi. Tidak hanya di Jatim, tapi juga secara nasional. Meski terjadi inflasi, namun kondisi perekonomian di Kota Madiun dapat terkendali. Bahkan, mengalami penurunan dari bulan Maret 2023 yang mencapai 0,25 persen. Bahkan, inflasi Kota Madiun berada di bawah inflasi Jawa Timur yang mencapai 0,30 persen dan nasional 0,33 persen.


Sumber Berita : https://www.harianbhirawa.co.id/kenaikan-harga-rokok-kretek-filter-picu-inflasi-april-2023-di-kota-madiun/