Diposting pada : 27 April 2023
Kategori : Transportasi
Arus balik dari stasiun kereta api di wilayah Daop 7 dipastikan lancar dan terlayani dengan baik. Masa angkutan lebaran sudah memasuki hari ke-15, atau H2+3. Data penumpang pada hari Rabu 26 April 2023, berdasarkan data pada pukul 10.00, sebanyak 9,768 penumpang yang akan berangkat dari wilayah Daop 7 Madiun. PT KAI mengingatkan calon penumpang KA. untuk memperhitungkan waktu tempuh dari rumah menuju stasiun keberangkatan. "Pelanggan KA diimbau agar mengalokasikan waktu yang cukup saat menuju ke stasiun keberangkatan mengingat lalulintas di jalan raya juga padat. Hal ini sebagai upaya agar pelanggan tidak tertinggal kereta", pesan Supriyanto, Manager Humas Daop 7 Madiun.
Sumber Berita : Bhirawa