Diposting pada : 13 April 2023
Kategori : Sosial
Manager Humas PT KAI Daop 7 Madiun, Supriyanto menyampaikan Kegiatan Bazar Ramadhan 2023 ini sebagai bentuk komitmen KAI untuk membantu masyarakat. “Selain itu, diharapkan pula kepada warga sekitar Stasiun Madiun dapat ikut merasakan efek positif dari operasional kereta api di Madiun,” kata Supriyanto. Dia merincikan, kegiatan Bazar Murah Ramadhan 2023 PT KAI ini diselenggarakan di Kelurahan Sukosari, Winongo, Oro Oro Ombo, dan Rejomulyo dengan masing-masing ada 150 paket. Serta masyarakat umum pengguna KAI Access yang disediakan sebanyak 400 paket.
Sumber Berita : https://beritajatim.com/peristiwa/pt-kai-gelar-bazar-murah-ramadhan-2023-di-stasiun-madiun/