Diposting pada : 07 April 2023
Kategori : Transportasi
Selama proses pembangunan, pengaturan penumpang di terminal tersebut tidak mengalami kendala. Penumpang yang datang masih bisa diturunkan di dalam terminal, meski terkadang ada bis yang menurunkan dan manaikkan penumpang di luar terminal, atau di jalan Basuki Rahmad Kota Madiun. Khusus untuk angkutan mudik gratis , menurut kepala Terminal Purboyo Kota Madiun, Suyatno, pihaknya akan memanfaatkan terminal cargo yang letaknya bersebelahan dengan terminal Purboyo. “Kita memberangkatkan mudik balik dari terminal, juga menerima yang mudik dari Jakarta. Jadi, untuk solusinya kemarin, rapat awal, untuk pemberangkatan itu rencana kita alihkan. Tidak di terminal lagi karena memang tempatnya tidak memadai. Terus kita rekomendasikan untuk di terminal kargonya Dishub Kota”, katanya.