Diposting pada : 06 April 2023
Kategori : Kesehatan
Kota Madiun sudah eliminasi malaria sejak tahun 2014. Karenanya terpilih sebagai salah satu sampling uji petik untuk proses eliminasi malaria Provinsi Jawa Timur. Adapun uji petik untuk Kota Madiun telah berlangsung pekan kemarin. Denik menyebut ada banyak hal yang ditanyakan tim penguji dari Kementerian Kesehatan tersebut, seperti upaya mempertahankan status eliminasi malaria sejak 2014 hingga melakukan kunjungan lapangan. Denik mengaku senang Kota Madiun bisa membantu Provinsi Jawa Timur dalam penilaian status eliminasi malaria tersebut. "Alhamdulillah, informasi yang kami terima, Jatim berhasil lolos sidang penilaian eliminasi tersebut. Ada provinsi yang harus dilakukan uji petik lagi, bahkan ada yang tidak bisa lanjut dan harus menunggu tiga tahun," katanya.
Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/692427/kota-madiun-jadi-daerah-sampling-uji-petik-jatim-eliminasi-malaria