Diposting pada : 05 April 2023
Kategori : Pemerintahan
Walikota Madiun, Maidi mengatakan, penghargaan Top BUMD Award Bintang 5 yang didapat Perumda Tirta Taman Sari ini merupakan kali ketiga secara berturut-turut. Menurutnya, untuk bisa meraih penghargaan ini tidaklah mudah. Selain diikuti oleh 200 BUMD diseluruh Indonesia, juga terdapat berbagai penilaian yang harus dipenuhi. Mulai dari segi pencapaian kinerja bisnisnya, baik dan bekelanjutan (achievement). Kemudian terus melakukan perbaikan (improvemen/inovasi), berkontribusi besar dalam pembangunan daerah, dan terakhir memiliki strategi/inovasi untuk mendukung bisnis di masa pandemi atau kenormalan baru. ‘’Kinerja PDAM kita cukup bagus Memang kita coba dari manajemen sosial-bisnis ke bisnis-sosial. Ini terbukti pendapatan kita jadi tinggi dan kesejahteraan meningkat,’’ katanya. Perubahan manajemen bisnis-sosial yang dimaksud, yakni tidak hanya mengutamakan keuntungan saja. Tetapi, harus mengkedepankan kegiatan-kegiatan sosial. Seperti program sambungan gratis, bantuan sembako, jaminan sosial tenaga kerja untuk Marbot Masjid, Guru TPA, Penjaga Makam, dan lain sebagainya. Perubahan manajemen ini, terbukti ampuh meningkatkan pendapatan dan meniminalkan kebocoran. Selain itu, juga berdampak pada peningkatan kesejahteraan pegawai.
Sumber Berita : https://realita.co/baca-17545-pdam-kota-madiun-raih-top-bumd-award-bintang-5