Diposting pada : 04 April 2023
Kategori : Pemerintahan
Pemerintah Kota Madiun menyiapkan asrama haji dan gedung diklat untuk tempat penginapan bagi pemudik dan wisatawan yang kehabisan hotel. Pasalnya diprediksikan pemudik lebaran tahun ini akan membeludak setelah dua tahun terjeda pandemi Covid-19. Kondisi itu menjadikan hotel-hotel di kota pecel akan dipenuhi pemudik dan tamu dari luar kota yang berliburan di Kota Madiun. “Jangan sampai datang ke sini tamu kecewa dengan masalah penginapan. Kalau kehabisan tempat menginap, maka asrama haji dan gedung diklat saya buka (menginap) untuk umum,” kata Wali Kota Madiun Maidi. Tak hanya menyiapkan gedung diklat dan asrama haji, juga sudah bersurat ke instansi seperti Perhutani dan TNI Angkatan Udara agar bersedia membuka gedung diklat dan mes untuk menginap tamu dan pemudik yang datang ke Kota Madiun. Maidi pun sudah mengumpulkan seluruh pemilik hotal di Kota Madiun. Ia meminta agar pelayanan tamu yang datang dimaksimalkan sehingga tidak ada keluhan fasilitas hotel seperti kran air macet. Begitu pula dengan pedagang kuliner, Maidi meminta mereka tak menaikkan harga seenaknya saat liburan lebaran. Hal itu dilakukan agar pemudik dan warga luar yang berkunjung ke Kota Madiun merasa betah dan nyaman.
Sumber Berita : https://regional.kompas.com/read/2023/04/04/161013178/libur-lebaran-madiun-siapkan-asrama-haji-bagi-wisatawan-yang-kehabisan