DETAIL BERITA

Komisi I DPRD Kota Madiun Cek Laptop ke Sejumlah SD-SMP Negeri

Diposting pada : 30 March 2023
Kategori : Pendidikan

blog-img

Komisi I DPRD Kota Madiun turun ke sekolah-sekolah secara sampling untuk melakukan pengecekan dan kesesuaian jumlah laptop usai didistribusikan dari Dinas Pendidikan (Dindik) setempat, Kamis (30/3/2023). Pengecekan di awali di SDN 02 Mojorejo, SDN Rejomulyo serta di SMP Negeri 8. Inspeksi mendadak (sidak) dilakukan untuk mengetahui kesiapan dari masing-masing jenjang pendidikan untuk membagikan laptop tersebut ke siswa. Pada kesempatan itu pula ia juga menginginkan sebelum laptop dibagikan ke siswa hendaknya guru harus mampu terlebih dulu atau menguasai IT. “Rekomendasi dari DPRD ya, siswa SD maupun SMP Negeri bisa menguasai laptop agar tidak ketinggalan soal IT. Laptop bisa difungsikan semaksimal mungkin, dan kami harap laptop itu dijaga benar, jangan sampai dirusak atau bahkan hilang,”.


Sumber Berita : https://www.rri.co.id/madiun/daerah/200415/komisi-i-dprd-kota-madiun-cek-laptop-ke-sejumlah-sd-smp-negeri?utm_source=news_main&utm_medium=internal_link&utm_campaign=General%20Campaign