Diposting pada : 10 March 2023
Kategori : Pendidikan
Kepala Dinas Pendidikan Kota Madiun, Lismawati mengatakan, pihaknya mengancam bakal mengembalikan laptop tersebut jika nantinya ditemukan ada yang tidak sesuai spesifikasi. Pasalnya sesuai dengan perjanjian awal, spesifikasi yang diberikan harus bisa dipenuhi oleh rekanan. "Saat ini proses pengecekan. Kalau memang tidak sesuai spek ya kami kembalikan. Kami tegas. Tidak mau jika tidak sesuai spek yang tertera di kontraknya,". Menurutnya, butuh waktu sekitar dua minggu untuk proses pengecekan. Lantaran, pengecekan tidak dilakukan secara sampling. Melainkan satu per satu unit. Setelah semuanya selesai dan dinyatakan sesuai spesifikasi, barulah proses pendistribusian ke masing-masing sekolah.
Sumber Berita : https://realita.co/baca-16933-dindik-kota-madiun-ancam-kembalikan-laptop-tidak-sesuai-spek