DETAIL BERITA

MADIUN Mayoritas Pensiunan PNS Pemkot Madiun Pilih Berwirausaha

Diposting pada : 09 March 2023
Kategori : Pemerintahan

blog-img

Setiap tahun rata-rata terdapat 200 aparatur sipil negara (ASN) di Kota Madiun yang pensiun. Lantas, apa yang mereka tekuni setelah purna tugas? Hasil pemetaan badan kepegawaian dan pengembangan sumber daya manusia (BKPSDM) setempat, mayoritas tampaknya beralih profesi sebagai wirausahawan. Program untuk kalangan pensiunan itu telah disiapkan sejak tahun lalu. Kelak, mereka bakal mendapat pembinaan dan pelatihan 4-5 kali dalam setahun. ‘’Ada beberapa ASN yang mungkin bingung nanti setelah pensiun mau ngapain,’’. Pensiunan yang telah berhasil menekuni usaha atau bidang tertentu akan digandeng sebagai motivator. Respons para pensiunan terhadap program ini sangat baik. Setidaknya, mereka merasa masih diperhatikan walaupun sudah pensiun.


Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/berita-daerah/madiun/09/03/2023/mayoritas-pensiunan-pns-pemkot-madiun-pilih-berwirausaha/