Diposting pada : 22 February 2023
Kategori : Ketenagakerjaan
Angka pengangguran di Kota Madiun mengalami penurunan yang cukup signifikan. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Madiun tahun 2021 lalu, tingkat pengangguran mencapai 8,15 persen. Namun ditahun berikutnya, turun menjadi 6,39 persen atau tinggal 6.188 orang. Yang menjadi soal, angka yang dicatat BPS berbeda dengan Dinas Tenaga Kerja, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Disnakerkukm) Kota Madiun. Pasalnya, Disnakerkum hanya menemukan 4.004 orang menganggur atau 4,36 persen saja. Bahkan dari jumlah itu, sebanyak 287 orang menganggur masih berstatus pelajar yang berumur 15-18 tahun. Meski begitu, data yang disajikan Disnakerkukm bukan sebagai pembanding data BPS. Melainkan sebagai database untuk menentukan kebijakan pemerintah daerah ke depan. Apalagi, data ini sudah by name, by address, sehingga penanganannya bisa tepat sasaran.
Sumber Berita : https://realita.co/baca-16543-lapak-umkm-kelurahan-penyumbang-turunnya-angka-pengangguran-di-kota-madiun