Diposting pada : 23 February 2023
Kategori : Pembangunan
Memasuki musim penghujan, pengguna jalan di Kota Madiun wajib ekstra hati-hati. Sebab, selain licin, ratusan lubang bermunculan di sejumlah ruas jalan kota ini. "Sudah kami antisipasi. Sudah masuk pemeliharaan rutin,". Kondisi tersebut dipastikan tak akan bertahan lama. Sebab, sekitar 120 lubang jalan itu telah diinventarisasi. Pun, mulai ditambal agar kembali mulus. Keberadaan ratusan lubang tersebut nyaris merata di wilayah Kota Madiun, mayoritas di jalan protokol Pun, ukuran diameter lubang bervariasi. Mulai kecil hingga sedang. Seluruhnya telah diidentifikasi tim inspeksi jalan DPUPR setempat. Cuaca ekstrem musim penghujan kali ini menjadi penyebab jalan berlubang. Apalagi di ruas jalan yang kerap tergenang. Akibatnya, umur ketahanan aspal berkurang hingga rusak. Thariq menyebutkan, pemkot mengalokasikan anggaran Rp 200 juta per kecamatan untuk pemeliharaan jalan pada 2023 ini.
Sumber Berita : Radar Madiun