Diposting pada : 22 February 2023
Kategori : Pemerintahan
Kepala Seksi Intelijen (Kasi Intel) Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Madiun resmi berganti dari Akhmad Heru Prasetyo kepada Dicky Andi Firmansyah. Pada serah terima jabatan (Sertijab), Selasa (21/2), Kepala Kejari (Kajari) Kota Madiun, Bambang Panca Wahyudi Hariyadi berharap Kasi Intel yang baru bisa meningkatkan pencehan terhadap kasus tindak pidana korupsi (Tipikor). Kajari Kota Madiun, Bambang Panca Wahyudi Hariyadi mengatakan, mutasi dan promosi merupakan hal yang rutin dilakukan. Karenanya la berharap bagi pejabat yang baru dapat melanjutkan kebijakan yang ada serta meningkatkan program kerja yang sudah ditetapkan, utamanya dalam hal pencegahan korupsi. "Pencegahan terhadap tindak pidana korupsi, ini harus terus kita gencarkan. Apalagi Kota Madiun mendapat penghargaan dari KPK terkait dengan survei penilaian integritas dengan nilai 83. Itu termasuk dukungan dari kami sehingga tidak terjadi penyimpangan di Pemkot Madiun,". Selain itu, Kajari Bambang juga mengingatkan pegawai di internal kejaksaan untuk terus menjalin sinergi dengan pemerintah daerah. Termasuk menjalankan program kerja untuk masyarakat. Seperti diketahui, ada banyak program yang dijalankan Kejari Kota Madiun. Di antaranya, Jaksa Menyapa, Jaksa Masuk Sekolah (JMS), Jaksa Sambang Kelurahan maupun program Jaksa Menjawab.
Sumber Berita : Bhirawa