DETAIL BERITA

Bulog Madiun gelontorkan 2.300 ton beras stabilkan harga

Diposting pada : 21 February 2023
Kategori : Perdagangan

blog-img

Perum Badan Urusan Logistik (Bulog) Kantor Cabang Madiun, menggelontorkan 2.300 ton cadangan beras pemerintah (CBP) untuk menekan laju kenaikan harga beras di pasaran lewat Program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP). Ribuan ton beras jenis medium tersebut didistribusikan di wilayah kerjanya meliputi Kota Madiun, Kabupaten Madiun dan Ngawi dengan harga eceran tertinggi (HET), yakni Rp9.450 per kilogram. "Selama ini, pelaksanaan operasi pasar menekan harga beras tersebut cukup mendapatkan respons positif dari masyarakat. Tentunya kami akan terus melaksanakan operasi pasar di wilayah kerja dan berkoordinasi dengan pemerintah daerah. Sampai saat ini stok beras ada sekitar 1.100 ton yang tersebar di gudang-gudang wilayah kerja. Kami juga tetap melakukan penyerapan beras petani, terlebih sebentar lagi wilayah Madiun dan Ngawi memasuki masa panen,".


Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/681591/bulog-madiun-gelontorkan-2300-ton-beras-stabilkan-harga