Diposting pada : 17 February 2023
Kategori : Pajak dan Perizinan
Upaya mendongkrak kesadaran dan kepatuhan membayar pajak di Kota Madiun terus didengungkan. Salah satunya, lewat kegiatan pekan panutan pajak di gedung Government Chief Information Officer (GCIO) pemkot setempat. Wali Kota Madiun Maidi meminta wajib pajak (WP) meningkatkan partisipasi memenuhi kewajiban membayar dan melaporkan pajak merek. "Pajak itu ibarat darah di dalam tubuh pembangunan. Kalau darah tidak lancar, jelas tubuh tidak sehat. Dampaknya, pembangunan kota ini tidak akan berjalan optimal,". Pajak berperan besar dalam merealisasikan capaian pendapatan asli daerah (PAD). Pun, dia optimistis target tahun ini terealisasi. Dasarnya, surplus 12 persen 2022 lalu. Atau Rp 106 miliar dari target setelah perubahan anggaran keuangan (PAK) Rp 95 miliar. Rencana awal PAD tahun ini ditarget Rp 95 miliar. Sedangkan pada PAK atau September nanti diproyeksi naik menjadi Rp 100 miliar. Target tersebut, didasari sinergitas dan terobosan setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkot Madiun dan peran serta WP dalam menggenjot PAD.
Sumber Berita : Radar Madiun