DETAIL BERITA

Sedimentasi Setebal Kedalaman Selokan

Diposting pada : 16 February 2023
Kategori : Mitigasi Bencana

blog-img

Saluran air di Kota Madiun dinormalisasi untuk mencegah banjir. Salah satunya, mengeruk sedimennya. "Kami buang agar daya tampung saluran air kembali normal,". Sedimen di selokan berupa endapan pasir yang terbawa hujan dan dampak pengaspalan yang menyebabkan sisa material masuk selokan. Normalisasi di selokan Jalan Anyar, misalnya. Sudah dilakukan sejak dua pekan lalu. Selain pasir, kemasan makanan dan minuman, plastik, sedotan, hingga tusuk sundukan ikut mengendap. Diduga, sampah pedagang angkringan di kawasan tersebut. Dari setengah ruas jalan atau sekitar 500 meter saluran terangkat 20 pikap sedimen. Pembersihan hanya di satu ruas jalan tersebut. Pihaknya berharap pedagang berpartisipasi membersihkan saluran di tempatnya berdagang.


Sumber Berita : Radar Madiun