DETAIL BERITA

Minimalkan Pembangunan yang Tidak Bernilai Jual, Maidi Ingin Wujudkan Kota Entrepreneur

Diposting pada : 14 February 2023
Kategori : Pemerintahan

blog-img

Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Madiun 2024 mulai dibahas. Skala prioritas pembangunan tahun depan pun telah disusun. "Semua pembangunan di 2024 fokus pada peningkatan ekonomi. Semua program infrastruktur maupun noninfrastruktur wajib berkesinambungan dengan peningkatan ekonomi Kota Madiun,". Program pembangunan 2024 harus memiliki peran besar dalam mendongkrak perekonomian. Sebab, dia ingin Kota Pendekar menuju kota entrepreneur. Artinya, semua pembangunan harus memiliki nilai jual. Salah satu fokusnya, pengembangan kawasan Jalan Pahlawan. Terutama di Pahlawan Businnes Center (PBC). Dia menilai kawasan tersebut memiliki potensi besar dalam mendongkrak perekonomian. Sebab, PBC digadang-gadang menjadi window display Jawa Timur bagian barat. Pemkot juga bakal meng- genjot pemenuhan fasilitas wisata di Kota Pendekar. Di kawasan Sumber Wangi Sumber Umis, misalnya. Bakal ditambah replika keajaiban dunia. Pun, fasilitas bus wisata untuk memanjakan para wisatawan telah direncanakan.


Sumber Berita : Radar Madiun