Diposting pada : 06 February 2023
Kategori : Pembangunan
Rehabilitasi Masjid Kuno Kuncen berlanjut. Tahun Ini, ada dua paket pekerjaan di masjid yang menjadi salah satu penanda sejarah perkembangan Islam di wilayah Madiun Raya itu. "Pembangunan menara dan melanjutkan penyempurnaan sendang," kata Kabid Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Madiun Sulistya Pambudi kemarin (5/2). Menurut Uut, sapaan akrabnya, konsep menara menyesuaikan kompleks masjid. Rencananya, dibangun dengan struktur beton. Finishing-nya, menggunakan bata terakota dengan desain klasik. Pun, dipilih tekstur bata halus yang presisi. Ketinggiannya sekitar 18 meter. Saat ini, proyek senilai Rp 1,5 miliar itu masih dalam tahap review perencanaan. Pihaknya menarget masuk lelang akhir Februari dan mulai dikerjakan akhir Maret mendatang. Sedangkan untuk sendang, kata Uut, fokus pada peyempurnaan fasilitas pelengkap. Sebab, lokasi ini sempat dibongkar Badan Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jawa Timur untuk kepentingan ekskavasi. Fasilitas ini juga dikonsep klasik dengan susunan pagar bata terakota. Untuk anggarannya, pemkot menyediakan Rp 700 juta. Pun, progresnya juga masih tahap review perencanaan.
Sumber Berita : Radar Madiun