DETAIL BERITA

Dulu, Jalan Barito Kota Madiun Jadi Pemukiman Warga Tiongkok Era Kolonial

Diposting pada : 20 January 2023
Kategori : Event Acara

blog-img

Jalan Barito di Kelurahan Pandean Kecamatan Taman Kota Madiun dulunya merupakan salah satu pemukiman warga Tionghoa. Tepatnya, saat era Kolonial Belanda. Menjelang Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili, Pemkot Madiun menggelar Festival Jajanan Pecinan di Jalan Barito. Wali Kota Madiun Maidi, membuka acara tersebut, Kamis (19/1/2023). Menurut mantan Sekda Kota Madiun itu, Kota Pendekar mempunyai semangat kebhinekaan yang luar biasa, terlebih pada saat perayaan kali ini, pihaknya mewadahi semua pengusaha kuliner. “Dari sinilah, dikhususkan untuk beragam produk jajan di Kota Madiun, ditampilkan semuanya selama satu minggu. Semua potensi yang dimiliki Kampung Pecinan, digebyarkan dalam rangka Tahun Baru Imlek. Ini akan jadi event tahunan. Nantinya kami bakal memperbaiki sarana prasarana. Sehingga tempat inilah yang akan menjadi wisata dengan beraneka ragam Kuliner Kota Madiun,”.


Sumber Berita : https://beritajatim.com/gaya-hidup/dulu-jalan-barito-kota-madiun-jadi-pemukiman-warga-tiongkok-era-kolonial/