DETAIL BERITA

Bambu Sumbat Aliran di Jembatan Bok Malang

Diposting pada : 19 January 2023
Kategori : Lingkungan Hidup

blog-img

Tumpukan sampah bambrongan atau bambu menyangkut di Jembatan Bok Malang, Kota Madiun, sejak Selasa (17/1). Petugas BPBD bersama Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) setempat, terjun ke lapangan untuk membersihkan sampah. Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Madiun Sumanto menuturkan, pembersihan sampah yang tersangkut di Jembatan Bok Malang dilakukan agar aliran air lancar. Terlebih, volume sampah yang menyangkut terbilang cukup banyak, mayoritas bambrongan bambu dan kayu. "Pembersihan nanti sampai habis, kalau hari ini belum selesai ya kita lanjut besok. Jadi kita bersihkan sampai tuntas," ujar dia, Rabu (18/1). Saat memasuki musim penghujan, Jembatan Bok Malang kerap menjadi langganan tersangkutnya bambrongan bambu. Sampah tersebut merupakan kiriman daerah hilir seperti Tempursari, Nglanduk, dan Mojorayung, sebab di Kota Madiun sendiri sudah tak ada bambrongan. "Sejak tadi malam kita pantau. Alirannya memang tinggi dan membawa sampah pohon-pohon dan bambu," ungkap Kepala Bidang Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA) DPUPR Kota Madiun.


Sumber Berita : Memorandum