Diposting pada : 14 January 2023
Kategori : Pembangunan
Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Madiun, Jawa Timur, menganggarkan dana sebesar Rp13,5 miliar pada 2023 untuk pemeliharaan jalan yang menjadi wewenang pengelolaannya. Dana sebesar itu digunakan untuk pemeliharaan berkala empat paket jalan. Total jalan yang diperbaiki mencapai sepanjang 10,978 kilometer. "Tahun 2023 ini ada empat paket pemeliharaan berkala. Dari empat paket tersebut, ada puluhan ruas jalan yang masuk pemeliharaan berkala. Rata-rata anggarannya per paket mencapai Rp3 miliar lebih dengan total anggaran sekitar Rp13,5 miliar,". Tahap perencanaan saat ini sudah tuntas. Kemungkinan pekan depan dokumen tersebut akan dikirim ke unit layanan pengadaan (ULP) di bagian Administrasi Pembangunan (Adbang) sekretariat daerah Kota Madiun untuk dilakukan persiapan lelang. Setelah dilakukan pengkajian ulang oleh Adbang dan dokumen dinyatakan lengkap, baru dapat dilakukan pelelangan.
Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/672213/dpupr-kota-madiun-anggarkan-rp135-miliar-untuk-pemeliharaan-jalan