DETAIL BERITA

Pengadaan Barang-Jasa Pemkot Madiun Ketat, Kerja Serampangan Terancam Blacklist

Diposting pada : 06 January 2023
Kategori : Pemerintahan

blog-img

Hasil pekerjaan konstruksi serta pengadaan barang dan jasa Pemkot Madiun sepanjang tahun lalu dievaluasi. Memasuki 2023 ini Wali Kota Madiun Maidi mewanti-wanti rekanan serius melaksanakan tanggung jawab mereka. Dia tak segan membongkar bangunan fisik atau membatalkan pengadaan barang dan jasa jika hasilnya tak sesuai kontrak. ‘’Saya mohon maaf sedikit keras. Apa yang tidak baik terpaksa saya bongkar. Memang tidak menyenangkan bagi saya dan pihak rekanan, tapi ini demi kebaikan Kota Madiun,’’. Dia mengingatkan pelaksana proyek tidak main-main menjalankan kewajibannya. Sebab, pemkot tidak akan membayar proyek serampangan dan melanggar aturan. Pun, minta pihak konsultan perencana dan pengawas benar-benar bekerja sesuai tugas dan fungsinya. Di sisi lain, Maidi menekankan mekanisme lelang yang sehat. Salah satunya, harga perkiraan sendiri (HPS) yang mengacu perencanaan matang. Dia menilai, rekanan yang menawar harga murah berpotensi melaksanakan pekerjaan dengan kualitas kurang maksimal.


Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/berita-daerah/madiun/06/01/2023/pengadaan-barang-jasa-pemkot-madiun-ketat-kerja-serampangan-terancam-blacklist/