Diposting pada : 10 January 2023
Kategori : Pemerintahan
Pemkot Madiun berhemat belasan miliar rupiah dari seratus lebih paket proyek sepanjang tahun lalu. Total Rp 13,2 miliar masuk sisa lebih pembiayaan anggaran (silpa). "Silpa merupakan selisih dari nilai pagu dengan nilai kontrak,". Nilai harga perkiraan sendiri (HPS) Rp 125 miliar. Sedangkan nilai kontrak Rp 114,7 1 miliar. Sehingga, terdapat selisih sekitar Rp 13,2 miliar. Sementara persentase antara nilai kontrak dengan HPS tercatat 91,75 persen. Atau turun rata-rata 8,25 persen. Pemkot tak serampangan menentukan HPS. Melainkan dihitung dan dikaji secara matang. Termasuk mengevaluasi penawaran rekanan yang disesuaikan dengan kewajaran.
Sumber Berita : Radar Madiun