Diposting pada : 06 January 2023
Kategori : Pendidikan
Kebijakan populis prorakyat dipastikan berlanjut tahun ini. Salah satunya, program bantuan beasiswa mahasiswa (BBM) bagi warga kurang mampu di Kota Madiun. "Sampai saat ini ada seribu mahasiswa warga kota kita yang menerima BBM,". Itu sesuai catatan dinas pendidikan (dindik) setempat sejak program ini digulirkan 2019 hingga sekarang. Perinciannya, 474 mahasiswa lama yang tengah mengenyam pendidikan tinggi. Sedangkan sisanya, 526 mahasiswa baru tahun lalu. Program BBM ini, untuk warga yang terdaftar di data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS). Agar tepat sasaran, calon penerima harus membuat surat pernyataan yang diketahui kelurahan sesuai domisili. Pun, salinan kartu keluarga (KK), KTP, dan kartu mahasiswa.
Sumber Berita : Radar Madiun