DETAIL BERITA

Layanan IKD untuk Penduduk Kota Madiun Dimulai, Targetkan Semua Warga Teregistrasi Digital ID

Diposting pada : 05 January 2023
Kategori : Kependudukan

blog-img

Dispendukcapil Kota Madiun. Tahun ini ditargetkan semua penduduk dapat mengaktivasi IKD dalam smartphone mereka masing-masing. "Sejak Senin (2/1) lalu, petugas kami sudah gencar melakukan pendampingan pelayanan IKD bagi masyarakat," kata Kepala Dispendukcapil Kota Madiun Agus Triono kemarin (4/1). Agus tak menyangka inovasi pelayanan informasi elektronik untuk merepresentasikan dokumen kependudukan dan data dalam aplikasi digital itu ternyata mendapat respons baik dari masyarakat. Bahkan, dia mengaku hampir setiap hari warga Kota Madiun melakukan registrasi IKD di kantornya. Sebagai langkah percepatan dan kemudahan dalam penerbitan IKD, pihaknya memberikan fasilitas layanan antiprei. Menurutnya, layanan tersebut dapat ditemukan masyarakat di kelurahan. Agus mengungkapkan perkembangan teknologi saat ini memungkinkan setiap penduduk memiliki digital ID. Karena itu, pihaknya mengimbau bagi warga Kota Madiun untuk ikut menyukseskan layanan IKD.


Sumber Berita : Radar Madiun