DETAIL BERITA

Pemkot Madiun berikan bantuan beasiswa bagi 1.000 mahasiswa

Diposting pada : 29 December 2022
Kategori : Pendidikan

blog-img

Pemerintah Kota (Pemkot) Madiun, Jawa Timur, memberikan bantuan beasiswa pendidikan tinggi untuk 1.000 anak dari keluarga kurang mampu melalui program bantuan beasiswa mahasiswa (BBM). Wali Kota Madiun Maidi berharap BBM dapat bermanfaat bagi mahasiswa yang memang terkendala biaya dalam menempuh pendidikan tinggi. Sesuai namanya, program itu memang dikhususkan untuk warga kurang mampu. Termasuk mereka yang masuk dalam Daftar Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos. "Untuk memutus rantai kemiskinan, warga Kota Madiun harus berpendidikan tinggi,". Program Bantuan Beasiswa Mahasiswa Kota Madiun bertujuan untuk meningkatkan sumber daya manusia di Madiun Kota Pendekar. Dana beasiswa tersebut bersumber dari APBD setempat.


Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/667995/pemkot-madiun-berikan-bantuan-beasiswa-bagi-1000-mahasiswa