Diposting pada : 26 December 2022
Kategori : Perekonomian
Menjelang tahun baru, harga sejumlah kebutuhan pokok mengalami kenaikan. Salah satunya minyak goreng (migor) merek Minyakita. ‘’Sebelumnya hanya Rp 14 ribu per liter, sekarang Rp 15 ribu,’’. Kenaikan harga komoditas migor hanya terjadi pada merek Minyakita yang notabene mendapat subsidi pemerintah. Sedangkan jenis curah stabil di angka Rp 17 ribu per liter. Pun, kemasan premium tidak berubah di kisaran Rp 24 ribu. Kestabilan harga migor curah dan premium tidak terlepas dari upaya pemkot menekan laju inflasi melalui program warung tekan inflasi.
Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/berita-daerah/madiun/26/12/2022/harga-minyakita-naik-minyak-curah-dan-premium-stabil/