DETAIL BERITA

Tak Perlu Beli LPG, Pemkot Madiun Siapkan Dapur Umum Gratis

Diposting pada : 24 December 2022
Kategori : Lingkungan Hidup

blog-img

Warga Kota Madiun tidak perlu lagi beli LPG jika ingin memasak. Cukup membawa bahan masakan dan datang saja ke kawasan tempat pembuangan akhir (TPA) Winongo. Di sana, Pemkot Madiun menyediakan dapur umum lengkap dengan 30 unit kompor gas metan. Upaya ini dilakukan untuk mengurangi ketergantungan warga akan kebutuhan elpiji. Selain itu, juga untuk membantu warga maupun pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Gas metan diproduksi dari pengolahan sampah organik di zona aktif TPA. Bahkan selama ini, gas metan tersebut telah dimanfaatkan oleh 200 kepala keluarga (KK) di dusun Gembel dan Palet, Kelurahan Winongo atau warga sekitar TPA. “Jadi dapur umum ini gratis untuk masyarakat, siapapun boleh. Silahkan yang tidak punya gas bisa bawa bahan-bahannya untuk dimasak disini,”. Kualitas gas metan yang dihasilkan dari pengolahan sampah itu dinilai cukup bagus. Bahkan api menyala biru, bersih dan tidak berbau. Tidak menutup kemungkinan, ia mewacanakan untuk membuat program serupa di masing-masing kecamatan untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat. Selain diolah menjadi gas metan, tumpukan sampah yang menggunung di TPA Winongo kini juga telah dimanfaatkan untuk mandi sauna.


Sumber Berita : https://www.realita.co/baca-15187-tak-perlu-beli-lpg-pemkot-madiun-siapkan-dapur-umum-gratis