Diposting pada : 06 December 2022
Kategori : Pemerintahan
Anggota Forkopimda Kota Madiun menggelar rapat koordinasi (rakor) kesiapan momentum Hari Raya Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 untuk mewujudkan kelancaran, keamanan, dan ketertiban di wilayah setempat. Berbagai pembahasan terkait kesiapan seluruh pihak jelang Hari Raya Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 dibahas dalam rakor tersebut. Hal itu bertujuan untuk menciptakan kondisi kota yang kondusif. "Saya harap semuanya bisa dipersiapkan dengan baik. Apa yang akan menjadi ancaman ditekan dan diantisipasi mulai sekarang. Meskipun kota kondusif, kita tidak boleh lengah,". Selain kondisi kota yang aman dan kondusif, rakor tersebut juga dalam rangka menjaga kestabilan harga komoditas pangan. Dalam kesempatan yang sama juga dilakukan ground breaking atau peletakan batu pertama pembangunan rumah susun masyarakat berpenghasilan rendah Kota Madiun yang ada di Jalan Hayam Wuruk.
Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/662123/forkopimda-kota-madiun-rakor-kesiapan-natal-dan-tahun-baru-2023