Diposting pada : 03 December 2022
Kategori : Pendidikan
Defisit pegawai tengah dialami Kementrian Agama (Kemenag) Kota Madiun. Terutama untuk formasi guru dan beberapa tenaga teknis lainnya. Pasalnya, selama tiga tahun terakhir tidak ada rekrutmen. Sementara, setiap tahun sekitar 5-10 pegawai pensiun. ‘’Kami dapat (pegawai baru formasi) guru itu terakhir 2019 sebanyak 16 orang saja. Sedangkan 2020 dan 2021 hanya ada tambahan satu orang staf jabatan pelaksana,’’. Setiap tahun sejatinya juga ada rekrutmen tenaga honorer. Namun, jumlahnya tidak sebanding dengan pegawai yang pensiun. Paling dalam setiap tahun kami cuma bisa merekrut dua tenaga honorer. Harapannya ada tambahan pegawai dalam jumlah cukup. Tentunya dengan tetap mempertimbangkan kualitas SDM-nya.
Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/berita-daerah/madiun/03/12/2022/pppk-honorer-belum-mampu-atasi-defisit-pegawai-kemenag-kota-madiun/