DETAIL BERITA

Waduh, Penghujung Tahun Serapan APBD Kota Madiun Lemot

Diposting pada : 22 November 2022
Kategori : Pemerintahan

blog-img

Memasuki penghujung tahun 2022, serapan APBD Kota Madiun minim. Data laporan serapan anggaran Pemkot Madiun hingga 21 November tercatat baru mencapai 67,62 persen atau diangka Rp 886 miliar dari anggaran Rp 1,3 triliun. Padahal, pergantian tahun kurang dari satu setengah bulan saja. Meski secara prosentase hampir menyentuh 70 persen, namun secara pekerjaan sudah mencapai angka 80 persen. Artinya, pekerjaan yang telah direncanakan sudah dikerjakan sesuai dengan jadwal, tinggal menunggu pengurusan administrasi Surat Pertanggungjawaban (SPJ) saja. “Meski sudah on the track, tapi kami mengharap OPD tetap komunikasi dan koordinasi. Apabila diperkirakan ada hambatan segera koordinasi dan melaporkan ke pimpinan, agar segera ada solusi-solusi,”.


Sumber Berita : https://www.realita.co/baca-14379-waduh-penghujung-tahun-serapan-apbd-kota-madiun-lemot