Diposting pada : 22 November 2022
Kategori : Pembangunan
Kota Madiun tak henti menata kawasan agar semakin cantik. Bahkan, kondisi jembatan pun tak luput dari perhatian. Tahun ini ada pemeliharaan 106 jembatan. Salah satunya, jembatan Manguharjo. Pemeliharaan infrastruktur dilakukan bertahap setiap tahun. Menyasar jembatan yang rusak, dan atau pudar catnya. Pemeliharaan rutin meliputi trotoar, tembok dan pagar jembatan. ‘’Kami punya tim inspeksi jalan dan jembatan untuk meninjau insfrastruktur yang perlu diperbaiki. Pun, mengharapkan laporan masyarakat sekitar jika ada kerusakan,’’.
Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/berita-daerah/madiun/22/11/2022/106-jembatan-di-kota-madiun-masuk-paket-pemeliharaan/