DETAIL BERITA

Wali Kota Maidi Resmikan Koperasi Merah Putih Oro-Oro Ombo untuk Perkuat Ekonomi Warga

Diposting pada : 10 November 2025
Kategori : Perekonomian

blog-img

Koperasi Kelurahan Merah Putih Oro-Oro Ombo (KKMP) resmi dibuka oleh Wali Kota Madiun, Maidi, pada Senin (10/11/2025). Kehadiran koperasi ini diharapkan dapat membantu menekan angka inflasi di Kota Madiun serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “Peresmian Koperasi Merah Putih Oro-Oro Ombo ini semuanya sudah siap, tapi yang paling siap koperasi di sini. Ini koperasi Merah Putih yang ke-11, lainnya sudah semua tapi belum saya resmikan. Semoga nanti bisa melayani masyarakat dengan baik, anggotanya terawat, anggotanya senang, dan koperasi Merah Putih membawa kesejahteraan masyarakat,”. “Koperasi harus mampu menjadi penopang ekonomi masyarakat. Dengan pengelolaan yang baik, koperasi bisa membantu menekan inflasi dan meningkatkan daya beli warga,”.


Sumber Berita : https://sinergiamediatama.com/wali-kota-maidi-resmikan-koperasi-merah-putih-oro-oro-ombo-untuk-perkuat-ekonomi-warga/