Diposting pada : 28 October 2025
Kategori : Pendidikan
Wajah ceria terpancar dari Naura Kayla Lovelyna Ramadhani. Siswi SMAN 2 Kota Madiun itu berhasil meraih juara III Tes Kemampuan Akademik (TKA) Challenge 2025, Senin. ’’Ya, nggak nyangka sama sekali bisa dapat juara III,’’. Bagi gadis 17 tahun tersebut, prestasi ini bukan sekadar soal piala. Ajang yang diikuti ribuan peserta se-Madiun Raya itu menjadi tolok ukur kematangan belajar menjelang ujian TKA nasional awal November mendatang. ’’Kalau tadi ada soal yang ke-skip atau jawabnya masih ragu, nanti dipelajari lagi,’’. Persiapan Naura dilakukan jauh sebelum lomba dimulai. Ia rutin mengikuti bimbingan belajar, rajin mengerjakan soal saat mood datang, dan ikut tryout hampir setiap akhir pekan. Kebiasaan itu membentuk ritme belajar konsisten hingga mengantarkannya ke tiga besar.
Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/madiun/806756455/siswi-sman-2-madiun-juara-iii-tka-challenge-siap-tembus-snbp-2026