DETAIL BERITA

Taruna PPI Madiun mendapat bekal wawasan kebangsaan dari Korem 081/DSJ

Diposting pada : 16 October 2025
Kategori : Pendidikan

blog-img

Taruna Politeknik Perkeretaapian Indonesia (PPI) Madiun mendapat bekal wawasan kebangsaan dari Korem 081/Dhirotsaha Jaya (DSJ) guna membentuk karakter generasi muda yang berintegritas, berdaya saing, dan memiliki semangat bela negara. Perwira Seksi Pembinaan Potensi Teritorial (Pasibinpuanter) Korem 081/DSJ Mayor Arm Timbul Moedjihartoyo, pada era globalisasi seperti saat ini, tantangan yang dihadapi bangsa semakin kompleks, sehingga sangat penting untuk membekali generasi muda dengan pengetahuan dan wawasan yang luas tentang kebangsaan, cinta Tanah Air serta semangat persatuan dan kesatuan. "Dengan memiliki wawasan kebangsaan yang kuat, setiap warga negara, khususnya para generasi muda, akan terdorong untuk berkontribusi positif dan melakukan yang terbaik demi kepentingan bangsa dan negara,". wawasan kebangsaan mencakup berbagai aspek yang harus dijalankan oleh setiap warga negara dalam kehidupan sehari-hari. Hal itu menjadi kunci untuk menjaga keharmonisan, stabilitas, dan kelangsungan hidup Bangsa Indonesia di tengah dinamika global saat ini.


Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/989061/taruna-ppi-madiun-mendapat-bekal-wawasan-kebangsaan-dari-korem-081-dsj