Diposting pada : 15 November 2022
Kategori : Mitigasi Bencana
Musim penghujan kali ini yang kerap diwarnai angin kencang juga menjadi atensi kalangan pegiat kepramukaan. Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Madiun, misalnya, mengasah kemampuan tim rescue-nya yang bernama Brigade Penolong 13.36. Sabtu lalu (12/11), tim Brigade Penolong 13.36 yang terdiri puluhan anggota pramuka mengikuti pelatihan water rescue di embung Kelurahan Pilangbango, Kecamatan Kartoharjo, Kota Madiun. ‘’Kami bekali pengetahuan tentang penanganan bencana dan kecelakaan. Tidak hanya water resque, tapi juga vertical resque dan P3K (pertolongan pertama pada kecelakaan, Red),’’. Tim brigade penolong itu dituntut sigap ketika ada bencana.
Sumber Berita : https://radarmadiun.jawapos.com/berita-daerah/madiun/15/11/2022/pramuka-waspadai-bencana-di-musim-hujan/