Diposting pada : 01 October 2025
Kategori : Pemerintahan
Pemerintah Kota (Pemkot) Madiun, Jawa Timur, memberikan fasilitas beasiswa pendidikan jenjang pascasarjana yakni magister (S2) dan doktor (S3) kepada 136 Aparatur Sipil Negara (ASN) setempat yang lolos seleksi. Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Madiun Lismawati di Madiun, Rabu, mengatakan program beasiswa pascasarjana bagi ASN tersebut bertujuan meningkatkan mutu Sumber Daya Manusia (SDM) di lingkungan Pemkot Madiun. "Karena dari Dinas Pendidikan, maka kami ampu khusus dari sekolah. Mulai guru, kepala sekolah, maupun dinas, kami upgrade kualitas pendidikannya,". Ia menjelaskan dari jatah136 ASN, sekitar 124 orang diantaranya untuk beasiswa jenjang magister atau S2. Masing-masing menerima beasiswa bantuan belajar sebesar Rp10 juta per semester. Sedangkan untuk doktoral atau S3, lanjutnya, ada jatah 12 ASN dengan masing-masing menerima bantuan Rp12,5 juta per semester dengan maksimal bantuan Rp100 juta.
Sumber Berita : https://jatim.antaranews.com/berita/982381/pemkot-madiun-beri-136-asn-beasiswa-pendidikan-jenjang-pascasarjana